Selamat Datang Di kimia100dotcom

Mau Belajar Kimia, Topik Apa?, Cari Aja Disini

Monday, October 31, 2022

Contoh Praktikum Titrasi Asam Basa Menentukan Konsentrasi Asam Klorida (HCl)

0 comments


BelajarKimia-Apakabar sobat Kimia, wah lama banget ya kita vakum. Untungnya hari ini kita akan akhiri kevakuman ini.

Nah buat kamu yang akan menyiapkan praktikum kita akan coba bantu nih, kali ini kita akan coba kasih salah satu contoh penyiapan praktikum.

So yang mau buat praktikum titrasi asam basa contoh skema ini boleh dipake ya. Lets Cek.
 
Contoh Praktikum Titrasi Asam Basa Menentukan Konsentrasi Asam Klorida (HCl)
Contoh Praktikum Titrasi Asam Basa Menentukan Konsentrasi Asam Klorida (HCl)

 


Tujuan Praktikum :

Menentukan konsentrasi Asam klorida (HCl) dengan cara titrasi asam basa.

Alat dan Bahan yang digunakan

a. Alat 
  • Buret
  • Statif
  • Tabung Erlenmeyer (tabung reaksi berbentuk labu)
  • Pipet Volume

b. Bahan 
  • Larutan Asam klorida (HCl) (belum diketahui kemolarannya)
  • Larutan Natrium Hidroksida 0,1 M
  • Indikator Fenolftalein

Langkah-langkah Praktikum 
  1. Masukkan larutan Natrium Hidroksida (NaOH) ke dalam pipa buret sampai pada volume tertentu yang bisa diukur.
  2. Ambil 10 ml larutan Asam Klorida (HCl) dengan menggunakan pipet, kemudian masukkan ke dalam labut erlenmeyer. Kemudian tambahkan 2 tetes indikator fenolftalein.
  3. Mulailah lakukan titrasi dengan cara memasukkan larutan Natrium Hidroksida dari buret ke dalam tabung erlenmeyer setetes demi setetes. Lakukan pelan-pelan sambil diamati warna cairan HCl.
  4. Hentikan titrasi saat campuran dalam labu erlenmeyer menunjukkan tanda-tanda akan berubah warna menjadi hampir meyerupai warna merah muda. Bila diperlukan goyang-goyangkan labu erlenmeyer agar cairan NaOH bisa cepat bereaksi dengan HCl dan perubahan warna dapat segera terlihat.
  5. Ulangi proses titrasi dengan prosedur yang sama sebanyak 3 kali kemudian hitung rata-rata volume NaOH yang diperlukan untuk menetralkan larutan HCl.

Setelah selesai malakukan praktikum dan menghitung volume rata-rata NaOH, silahkan jawab pertanyaan berikut ini: 
  1. Mengapa titrasi harus dihentikan ketika campuran berubah warna?
  2. Jika volume NaOH yang diperlukan adalah sebanyak 20 mL, berapakah konsentrasi HCl yang dinetralkan? Untuk menghitungnya sobat bisa membaca contoh perhitungan titrasi asam basa.
  3. Diskusikan hasil percobaan dan pengamatan praktikum titrasi asam basa ini dengan teman sebangkumu.

No comments:

Post a Comment